Cara Membuat Tongseng Kambing Resep Mudah - Daging kambing banyak orang tidak suka karena bau dan *katanya kandungan kolesterolnya tinggi. Ya bukan alasan sih, emmang semua bahan daging merah mengandung kolesterol, tinggal bagaimana kita mengolahnya supaya meminimalisir bahaya yang ditimbulkan.
Kali ini kita akan memasak satu jenis
Sayur Tradisional yaitu
Tongseng Kambing.
Bagaimana cara membuat tongseng kambing ini? mari kita ikuti caranya dibawah ini.
Bahan :
350 gr daging kambing, potong kecil2
kol diiris tipis secukupnya.
2 bh tomat diiris tipis.
1 buah jeruk lemon, diambil airnya.
Air secukupnya
Margarin secukupnya.
Kecap Manis secukupnya.
Bumbu :
4 siung bawang merah
3 butir bawang putih
7 bh cabe merah, diiris tipis
10 bh cabe rawit
Garam
Merica
Resep Cara Membuat Tongseng Kambing (Yogyakarta) :Panaskan margarine, tumis bawang merah, bawang putih dan cabe merah sampai harum.
Masukan daging kambing, garam dan merica. Aduk2 sampai daging berubah warna.
Tambahkan kecap manis. Diamkan sebentar. Masukkan tomat, kol dan cabe rawit.
Aduk rata dan biarkan sampai kol agak lunak. Tambahkan air secukupnya, biarkan hingga mendidih.
Terakhir tambahkan air jeruk lemon. Angkat dan sajikan.
Kumpulan Resep Masakan Indonesia TerlengkapCara Membuat Resep Ayam Goreng Renyah dan GurihResep Membuat Semur Tahu Telur Bumbu KecapResep Rahasia Ayam Goreng Mbok Berek RevealedResep Kue Lapis Legit Kombinasi